Babinsa Koramil 421-07/SDM dan Polri, pantau Jalanya Vaksinasi di PRJ Candipuro
CANDIPURO-(wartaselatan.com)
Hari keempat Babinsa Koramil 421-07/SDM, Serda Irwan bersama Bhabinkamtibmas Desa Beringin Kencana Kecamatan Candipiro Priptu Wayan Andre Agasy memantau jalanya Vaksinasi penyuntikan Vaksin Covid-19 di PRJ Candipuro, Kamis (21/1/2021).
Terdapat 4 (empat) orang tenaga kesehatan (Nakes) yang mendapatkan penyuntikan Vaksin Covid-19 Merk Sinovac yang akan dilakukan oleh petugas dari Dinas Kesehatan Lampung Selatan.
Serda Irwan kepada media ini. Menuturkan bahwa, para petugas Vaksinasi, sebelum sebelum melakukan vaksinasi terlebih dahulu melakukan Rapid/Swab Antigen dan pencatatan/ registrasi terhadap Nakes sebelum dilakukan penyuntikan vaksin Covid-19.
Kemudian petugas juga melakukan pemeriksaan riwayat kesehatan atau penyakit penyerta seperti penyakit Jantung, paru-paru, hipertensi, gula darah, TBC, ganguan pencernaan dan lainya ” Tuturnya.
Apabila dinyatakan tidak memiliki riwayat penyakit penyerta, kemudian pihaknya mengambil tindakan penyuntikan Vaksin Covid-19 Merk Sinovac sebanyak 0,5 mg, yang selantutnya disarankan untuk beristirahat selama 30 menit untuk dilkukan ovservasi, untuk mengetahui apakah ada dampak usai dilakukan vaksinasi ” paparnya lagi.
Setelah mendapatkan Vaksinasi, para Nakes tahap pertama maka, 14 hari kedepan kembali akan dilakukan penyuntikan untuk tahap kedua ” Pungkasnya.
Dari pantauan media ini, empat orang yang mendapatkan vaksinasi di PRJ Candipuro yakni, Nur Achmad, Asnilana, Joko Susilo dan Inah Khoirunissa. (Bambang. *)