CANDIPURO-(wartaselatan.com)
Pemerintah Desa Beringin Kencana Kecamatan Candipuro Kabupaten Lampung Selatan, secara resmi membuka pendaftaran Pemilihan Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (Pilkades PAW) pada Senin (14/11) dan telah ditutup pada Senin (28/11) kemarin.
Ketua panitia selaku Sekretaris Desa Beringin kencana Ahmad Mukhlis Haryadi saat dikonfirmasi media wartaselatan.com, Selasa (29/11/2022) menyatakan, pendaftaran itu telah menjaring tiga bakal calon kades PAW dan telah melengkapi berkas, serta ketiga peserta telah memenuhi syarat untuk mengikuti gelaran Pilkades PAW di desa tersebut.
“Alhamdulillah, ada tiga bakal calon yang mengikuti pemilihan kepala desa PAW di Desa Beringin Kencana, pemberkasan semua sudah lengkap dan ketiganya memenuhi syarat”. Tuturnya.

Mukhlis sapaan akrab sekdes itu juga memaparkan, ketiga calon kades PAW tersebut antara lain :
- Larasati, Warga Dusun VI RT/02, Yang mendaftar pada Senin (14/11/2022) Pagi.
- Eko Aryanto, Warga Dusun VI RT/02, Yang mendaftar pada Senin (14/11/2022) Siang.
- Sutanto, Warga Dusun VI RT/02, Yang mendaftar pada Senin (28/11/2022) sore menjelang penutupan.

“Yang pertama mendaftar yaitu Mba Larasati pada senin (14/11) pagi, selanjutnya Mas Eko Aryanto yang mendaftar diri pada senin (14/11) siang, dan Bapak Sutanto yang mendaftar diri pada Senin (28/11) sore. Yang ketiganya tercatat warga dusun II RT/02”. Paparnya.
“Sesuai tahapan hari ini (29/11), kita sudah klarifikasi berkas calon dan sudah selesai tadi pada pukul 11 siang, kemudian akan kita dampingi penelitian berkas ke tingkat selanjutnya”. Imbuhnya.

Mukhlis juga menerangkan, pemilihan kepala desa PAW akan di selenggarakan pada hari jum’at (23/12) mendatang, namun tetap akan berkoordinasi dengan dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD).
“InsyaAllah, panitia telah menetapkan pemilihan kepala desa PAW pada Jumat (23/12) bulan depan, akan tetapi semuanya itu akan kita koordinasikan dengan pihak Kecamatan serta dinas PMD”. Tutupnya. (Pra).