Agus Sartono : Saya Akan Mendampingi Serta Memfasilitasi Pengobatan Iqbal Di Jakarta.

0
216

KALIANDA-(wartaselatan.com)

Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Agus Sartono, A. Md, kunjungi kediaman balita Bocor Jantung di kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan. Selasa (27/12/2022).

Iqbal (2) putra kedua dari pasangan Abdulloh (42) dan Mardiana (31) warga Dusun II Kuningan RT 002 RW 002 Desa Suka Mulya, Kecamatan Palas itu, adalah balita yang mengalami bocor jantung dan memerlukan uluran tangan serta solusi dari para dermawan.

Kali ini, Wakil ketua I DPRD Lamsel Agus Sartono, A.Md, di dampingi Kadus II Desa Suka Mulya Priyanto, mengunjungi kediaman Iqbal untuk memberikan bantuan serta solusi pengobatan lebih lanjut ke Rumah Sakit Jantung Harapan Kita di Jakarta.

Tiba di lokasi (27/12), Wakil Ketua I DPRD Lamsel dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) itu, mendapat sambutan hangat dari orang tua Iqbal serta mendapat pengawalan dari Organisasi masyarakat POSPERA (Posko Perjuangan Rakyat). Sekira Pukul 09.45 WIB.

Saat di hubungi media wartaselatan.com, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Lampung Selatan Agus Sartono A.Md menyatakan, akan memberikan bantuan serta solusi pengobatan kepada Iqbal adalah salah satu bentuk kerja nyata dirinya dan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk membantu masyarakat di Bumi Khagom Mufakat itu.

“Hari ini kita menjenguk serta memberikan bantuan dan solusi untuk Iqbal berobat ke Rumah Sakit Jantung Harapan Kita Jakarta. Agar kedua orang tua Iqbal tidak lagi terbebani oleh biaya pengobatan,” Ucapnya.

Anggota DPRD Asal Kecamatan Sidomulyo itu juga menambahkan, untuk seluruh kebutuhan yang diperlukan, baik dari biaya pengobatan serta kebutuhan akan dipenuhi oleh anggota DPRD yang biasa disapa Kang Agus itu.

“Untuk Iqbal saya akan dampingi serta memfasilitasi, baik dari biaya pengobatan, serta kebutuhan kedua orang tuanya selama di sana”. Tandasnya. (Pra).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini