Seorang Pelaku Pencurian Berhasil Diamankan Polsek Palas, Empat Pelaku Dalam Pengejaran.

0
1800

PALAS-(wartaselatan.com)

Jajaran Polsek Palas Polres Lampung Selatan, berhasil mengamankan seorang pemuda SI (16), warga Desa Marga Catur Kecamatan Kalianda, pelaku pencurian dengan pemberatan berupa 3 (tiga) ekor ayam milik Yanto (42) warga Dusun Kaliliak IV, Desa Kalirejo, Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu (14/01/2022), sekira pukul 03. 00 Wib.

“Saat itu saya sedang ronda malam, pas saya pulang ada orang yang mencurigakan di kandang ayam, saya langsung berteriak Maling!!!,” ucap Yanto ketika di temui di rumahnya

Karena mendengar teriakan itu, para pelaku kabur serta lari tunggang-langgang membawa hasil curian dan membawa sepeda motor yang dikendarainya, serta para pelaku berpencar menyelamatkan diri, namun seorang pelaku berhasil tertangkap dan sempat menjadi bulan-bulanan warga.

Bersamaan dengan itu, salah satu sepeda motor milik pelaku juga tertinggal dan turut menjadi amukan warga, hingga dibakar oleh warga yang geram melihat tingkah para pelaku.

“Ada lima pelaku dan dua sepeda motor,  yang tiga orang pelaku menunggu di jalan, yang dua orang lagi masuk ke kandang dengan cara merusak kunci kandang ayam, mendengar teriakan saya mereka langsung lari, akan tetapi ada satu motor yang ketinggalan, mungkin saat mau dinyalakan tidak bisa hidup,” sambung Yanto.

Sementara itu, Kapolsek Palas, AKP. Andy Yunara, membenarkan kejadian tersebut, mendapat informasi seperti itu, empat anggota yang piket dipimpin Kanit Reskrim Polsek Palas Aipda. Muhyi, langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) dan pelaku segera di amankan.

“Ya mas, kejadian itu terjadi sekitar pukul 03.00 Wib, saya langsung ke lokasi bersama Kanit Bimas untuk memberikan pemahaman kepada warga, sampai saat ini belum tidur,” kata Kapolsek Palas itu.

AKP. Andy Yunara juga menambahkan, “saat ini pelaku SI (16) sedang di intrograsi guna penyelidikan lebih lanjut, dan kepada masyarakat di harapkan tetap tenang jaga kondisi dan situasi yang kondusif, kami akan usut sampai tuntas.” Pungkasnya. (Sri/Ade).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini