Waw Keren….SDN 1 Karang Pucung, Juarai Lomba Drum Band Bupati Cup se Sumbagsel

0
4502

KALIANDA-(wartaselatan.com)

Ribuan peserta se-Sumbagsel ikuti kejuaraan drum band bupati cup PDBI lampung selatan yang berlokasi di gelanggang olah raga (GOR) way handak, Minggu (23/10/2022).

Perlombaan yang berlangsung tersebut, dalam rangka HUT ke 3 pengurus kabupaten PDBI lampung selatan di ikuti oleh berbagai pelajar baik dari jenjang taman kanak-kanak (TK) sekolah dasar (SD) sekolah menengah pertama (SMP) sekolah menengah atas (SMA) serta sekolah menengah kejuruan (SMK) sederajat.

Yang lebih membanggakan adalah juara pertama dari tingkat sekolah dasar pada ajang drum band tersebut disabet oleh SDN 1 Karang Pucung Kecamatan Way Sulan yang berada di Bumi Khagom Mufakat.

Saat ditemui di ruangannya kepala sekolah SDN 1 Karang Pucung Miftahul Munir MPD bersyukur, atas apa yang telah diraih oleh anak didiknya serta mengucapkan terima kasih atas dukungan berbagai pihak yang telah bekerjasama serta membantu selama ini.

“Alhamdulillah, ini menjadi anugerah yang luar biasa bagi sekolah kami atas prestasi tersebut, di tahun ini kita dapat juara 1 berkat kerja keras dari siswa serta dukungan dari berbagai pihak, kita yakin proses tidak menghianati hasil”. Ucapnya.

Munir juga berpesan kepada seluruh siswa, terlebih kepada siswa yang telah mencapai prestasi untuk tidak cepat berpuas diri dan terus berlatih serta belajar agar dapat mencapai cita-cita.

“Untuk anak-anak tidak cepat puas atas prestasi yang diraih, teruslah berlatih, teruslah belajar, serta mengembangkan potensi yang dimiliki”. Pesannya.

Ditempat lain, Camat Way Sulan Munir, SE juga merasa sangat mengapresiasi akan prestasi yang diraih oleh SDN 1 Karang Pucung itu dan berharap dapat menjadi motivasi untuk sekolah lain yang berada di daerahnya.

“Saya sangat mengapresiasi, alhamdulillah dengan juara 1 ini mudah-mudahan menjadi motivasi untuk sekolah lain, baik sekolah dasar, sekolah menengah pertama maupun sekolah menengah atas yang berada di kecamatan way sulan ini”.tutupnya. (Pendi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini