Erick Tohir : Pembangunan Destinasi Krakatau Park Buka Lapangan Kerja Masyarakat Lampung

0
1034

BAKAUHENI-(wartaselatan.com)

Menjelang Hari raya idul fitri 1444 H, Mentri BUMN RI, Erik Thohir mengunjungi wisata Wahana Krakatau Park, Kamis, (10/04/2023).

Di dampingi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi besama Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Bakauheni, Ira Puspita, Erik Thohir di ajak berkeliling di wahana Krakatau Park, bersama untuk mengecek pembangunan tempat pariwisata.

Sebagai pintu masuk pulau sumatra, lampung mempunyai banyak potensi besar sebagai wilayah untuk di gunakan berputaran ekonomi, baik pertanian maupun pariwisata.

Bekerjasama dengan investor, BUMN, membangun pariwisata di wilayah Bakahuni Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.

“Ada 26 wahana permainan yang di bangun di wahana Krakatau Park tingal 4 lagi yang belum selesai pembangunannya ini sudah 95% pengerjaannya, semoga di bangunnya tempat pariwisata di lampung ini bisa membuka lapangan kerja bagi warga lampung,” tutur mentri asal lampung itu.

Untuk itu warga lampung di minta untuk bisa memanfaatkan untuk tempat alternatif tempat pariwisata, yang sebulan kedepan pembangunannya bisa terselesaikan dan akan di buka Sop Opening.

(Sri/Cak)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini