PRJ Way Sulan, Buka Posko layanan Kesehatan Saat Gelaran MusrenbangCam

0
156

WAY SULAN-(wartaselatan.com)

Di acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Way Sulan Kabupaten Lampung Selatan Puskesmas Rawat Jalan Way Sulan mendirikan Pos Kesehatan untuk melayani masyarakat. Senin 6/1/2023.

Musrenbang yang di gelar di lapangan kecamatan Way Sulan itu di hadiri oleh Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, ketua TP PKK dan Duta Swa Sembada Gizi kabupaten Lampung Selatan Bunda Winarni Nanang Ermanto, Kepala Dinas seKabupaten Lampung Selatan, Pejabat Kabupaten Lampung Selatan, Camat Way Sulan Munir S.E, Kepala Desa se Kecamatan Way Sulan, Peternak Sapi, Masyarakat Way Sulan.

Dalam melayani kesehatan masyarakat Way Sulan UPTD Puskesmas Rawat Jalan Way Sulan Dr. Supriyanto melaksanakan kegiatan pelayanan Vaksin Covid -19, Sunat gratis dan pemeriksaan kesehatan secara umum, pemeriksaan sederhana secara gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Dr. Supriyanto KUPT Puskes Rawat Jalan Way Sulan mengatakan ada Tuju (7) anak, 79 orang yang mengikuti vaksin, dosis 2, 3, 4 dan Booster, sedangkan masyarakat yang mengecek kesehatannya sangat banyak sekali, baik itu mengecek kesehatan secara umum dan sederhana. Dan untuk sunat (khitan) gratis kalau tidak bisa ikut di acara Musrenbang Kecamatan Way Sulan ini, setiap hari jum’at kami selalu mengadakan di Puskesmas Rawat Jalan Way Sulan.

Supri berharap kepada masyarakat kecamatan Way Sulan dibidang kesehatan semoga semuanya sehat, dan untuk masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan bisa datang langsung ke Puskesmas Induk Way Sulan dan bisa juga datang ke Puskesmas bantu yang ada di desa Sumber Agung dan di desa Pamulihan kecamatan Way Sulan.

Pesan saya untuk masyarakat kecamatan Way Sulan, mari kita hidup secara sehat, peliharalah kesehatan kita dengan memeriksakan diri secara berkala di Puskesmas Way Sulan. Tutupnya. (Pendi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini